Mengenal Anyang-anyangan 

Gejala anyang-anyangan

Aduh!!!
Tak terhitung berapa kali aku bolak-balik ke kamar mandi terus untuk buang air kecil. Huh, rasanya tersiksa banget deh! Nyerinya sampai menjalar ke pinggang bagian belakang.

"Kamu kenapa?" tanya mama sambil memegang dahiku yang hangat. Rupanya aku menderita anyang-anyangan sampai demam.

“Ini lho, Ma. Nggak tahu kenapa dari tadi bolak-balik ingin buang air kecil terus. Rasanya udah kebelet banget eh keluarnya cuma dikit. Pinggangnya juga sakit banget nih, Ma.”

“Oh, kamu kena anyang-anyangan Yus. Pasti kamu kurang minum. Sini kompres air hangat biar nggak terlalu nyeri."

“Iya, Ma.” aku pun mulai merasa nyaman setelah mama menempelkan botol berisi air hangat ke perutku bagian bawah.

Cerita di atas merupakan pengalaman aku saat kena anyang-anyangan. Kata mama sih penyebabnya gara-gara aku kurang minum air putih. Ada juga yang mengatakan kalo minum air dingin dicampur air panas. Atau sering menahan kencing. Tetapi apa sih penyebab utama anyang-anyangan kalo menurut medis?

Sebelumnya mari kita cari tahu apa sih anyang-anyangan itu? 

Anyang-anyangan adalah gangguan berupa munculnya nyeri atau perih saat buang air kecil atau setelahnya. Keluhan ini biasanya dirasakan oleh orang yang memiliki gangguan saluran kemih. Secara medis disebut disuria. 

Sebuah sumber di internet mengatakan anyang-anyangan atau bahasa medisnya Infeksi Saluran Kemih bisa disebabkan oleh:

1. Bakteri atau kuman yang tidak sengaja masuk ke dalam saluran kemih. Uretra atau saluran kencing yang meneruskan urine dari kandung kemih ke bagian luar tubuh terletak dekat dengan anus. Membilas dari belakang ke depan mengakibatkan bakteri dari usus besar, seperti E.coli, dapat keluar dari anus dan masuk ke saluran kencing. Bakteri ini kemudian  menginfeksi kandung kemih.

2.Dehidrasi. Orang yang kurang minum juga menyebabkan sulit terbentuknya urine. Ini yang menyebabkan mengapa urine yang dikeluarkan sangat sedikit.

3. Menahan buang air kecil. Kebiasaan ini sering kali terjadi ketika kita sedang berpergian atau berada dalam pekerjaan yang tidak bisa ditinggalkan. Seperti orang yang bekerja di bank.

4. Memakai celana dalam yang terlalu ketat. Memakai celana dalam yang terlalu ketat menyebabkan bagian kewanitaan lembab dan bukan saja dapat menimbulkan gejala anyang-anyangan tetapi juga menyebabkan keputihan.

5. Kehamilan.  Rahim yang makin membesar menyebabkan tertekannya saluran kandung kemih. Hal inilah yang dapat menyebabkan anyang-anyangan pada wanita hamil.

6. Batu ginjal. Adanya batu ginjal dapat menghalangi keluarnya urine dalam saluran kencing.

7. Menopause bisa menyebabkan wanita terkena anyang-anyangan. Penurunan hormon estrogen bisa menyebabkan seseorang menjadi terkena infeksi saluran kemih.

Gejala anyang-anyangan:

1. Sering buang air kecil namun volume urine yang dikeluarkan sedikit bahkan nyaris tidak ada.
2. Sakit buang air kecil.
3. Rasa nyeri pada bagian pinggang dan perut bagian bawah.
4. Demam.

Cara mengatasi:

1. Minum banyak air hangat.
2. Mengompres bagian perut bawah dengan botol yang diisi dengan air hangat untuk meminimalisir nyeri.
3. Minum antibiotik untuk mengatasi infeksi yang timbul akibat sering berkemih.
4. Minum Prive Uri-cran yang mengandung ekstrak buah cranberry yang bermanfaat untuk mencegah anyang-anyangan. Buah cranberry merupakan jenis berry yang kaya akan antioksidan yang dapat menghapus mikro organisme penyebab infeksi saluran kemih dan juga menghilangkan bakteri yang mengendap di ginjal atau kandung kemih. Informasi mengenai produk ini bisa dilihat di link berikut: https://www.facebook.com/priveuricran

Cara mencegah:

1. Membasuh organ saluran kencing dari depan ke belakang.
2. Hindari penggunaan celana dalam yang terlalu ketat.
3. Banyak minum air putih.
4. Tidak menahan buang air kecil.

Nah, gimana informasi tadi? Cukup bermanfaat bukan? Yang terpenting mulai sekarang harus terus menerapkan pola hidup sehat dan selalu menjaga kebersihan.

Sumber informasi:
http://www.alodokter.com/nyeri-saat-buang-air-kecil-waspadai-anyang-anyangan
http://halosehat.com/penyakit/sumber-penyakit/penyebab-anyang-anyangan
http://m.merdeka.com/sehat/6-manfaat-menakjubkan-buah-cranberry-untuk-kesehatan.html

0 Komentar