Jogja Istimewa
Tugu Jogja yang selalu menarik wisatawan berfoto di sini
(dokpri)


Jogja! Jogja! 
Tetap istimewa
Istimewa negerinya, 
istimewa orangnya
Jogja! Jogja!
Tetap istimewa

Jogja istimewa untuk Indonesia
-Jogja Hip-hop Foundation-

Halooo, kali ini saya mau mengulas tentang Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) atau yang sering disebut Yogya atau Jogja. Penggalan lagu di atas tadi merupakan soundtrack buat rakyat Jogja yang sangat mencintai warisan budaya dan tradisi lama.

Menjadi sebuah daerah istimewa merupakan keunikan tersendiri untuk kota Yogyakarta. Berbeda dengan provinsi lain di Indonesia, Yogyakarta tidak dipimpin oleh Gubernur melainkan Sultan.

Saya menyebut Jogja sebagai kota asal nenek moyang saya, karena walau pun saya bukan kelahiran Jogja tetapi nenek dan mama saya lahir di kota ini. Dulu Jogja belum seramai sekarang, belum banyak Mall dan hotel besar. Namun Jogja tak pernah kehilangan cita rasanya sebagai kota budaya yang ramah penduduknya, senang membantu sesama, cinta damai dan ber-Bhineka Tunggal Ika.

Menjadi Jogja Menjadi Indonesia

Sudah semestinya keistimewaan Jogja adalah untuk Indonesia. Bahwa menjadi Jogja adalah menjadi Indonesia. -Sri Sultan HB X-

Pernyataan tersebut disampaikan oleh Sri Sultan dalam pembukaan Festival Kesenian Yogya ke-29 di Gerbang Kantor Gubernur DIY Kepatihan Yogyakarta.

Menjadi Jogja menjadi Indonesia, selalu memberikan kesan mendalam bagi para pengunjung dari seluruh nusantara. Karena keramahan orang-orangnya, membuat semua orang nyaman tinggal di kota ini.

Sebagai kota yang dipimpin oleh Sri Sultan Hamengkubuwono X, Jogja menjadi spesial di mata rakyat Indonesia. Kota ini sangat terbuka bagi siapa saja yang ingin menimba ilmu, mencari nafkah atau sekedar berwisata tanpa kehilangan ke-khasannya sebagai kota yang penuh dengan warisan leluhur. Semua itu dikarenakan karena warga Jogja sangat bangga dalam mencintai dan melestarikan warisan leluhurnya.

Bukan rahasia lagi jika kota Jogja mendapat berbagai banyak julukan yaitu sebagai Kota Budaya, Kota Seniman, Kota Pelajar, Kota Gudeg, Kota Museum dan Kota Pariwisata. Tidak heran jika kota Yogyakarta bisa menarik banyak wisatawan baik dari dalam maupun dari luar negeri.

Baca Juga: Menyusuri Jejak Romantisme Para Raja di Balik Pesona Keindahan Taman Sari (Water Castle)

Yang Menarik dari Kota Yogyakarta

1. Kuliner khas Jogja yang lezat


gudeg jogja
Gudeg Jogja
Wisatania.com

Belum sah jika pergi ke kota ini tanpa menyantap nasi Gudeg yang menjadi makanan khas kota ini. Ada juga bakpia, kacang hijau yang berlapis kulit pia yang lembut dan berlapis-lapis tak kalah lezat dengan kue-kue modern sekarang. Ingin coba makanan khas yang lain? Ada Soto Sulung, Sate Klathak, Oseng Mercon, Sop Kaki Kambing, Yangko, Geplak dan masih banyak lagi.
Kota ini pun berlimpah dengan tempat makan yang menyediakan berbagai macam menu makanan populer lainnya. Tidak sulit jika ingin mencari makanan khas dari daerah lain, karena Jogja memang sudah jadi surga bagi para perantau.


warung angkringan
Pedagang angkringan
Sumber: yogyakarta.panduanwisata.id

Tak lupa juga harus mencoba warung angkringan yang menyediakan menu-menu seperti Sego Kucing, Sate Usus, Sate telur, Wedang Uwuh, Wedang Jahe, Wedang Tape Panas dan aneka gorengan.

2. Tempat wisata

Kawasan Malioboro sudah barang tentu jadi tujuan wisata favorit para wisatawan, mulai dari Tugu Putih, Jl. Malioboro, Kraton Yogyakarta, Monumen Jogja Kembali, Benteng Vredeburg, Taman pintar, kebun binatang Gembira Loka, Pantai Parangtritis, Monumen Affandi, Tlogo Putri Kaliurang, Taman Sari dan masih banyak tempat wisata lainnya.


kebun teh
Tempat wisata kebun teh Nglinggo
(Foto : doc pribadi)

Baca Juga: Pesona Alam Indonesia 

3. Tempat kesenian dan budaya

Banyak seniman lahir di kota ini seperti Bagong Kussudiardja (koreografer & pelukis), Hendra Cipta (aktor kawakan), Linus Suryadi AS (pemain teater & pelawak), Djaduk Ferianto (aktor), Garin Nugroho (sutradara & produser film), Pongki Barata (musisi), Neo Letto (musisi). 
Bila kita berkunjung ke kawasan Malioboro bisa dipastikan banyak sekali musisi jalanan yang menunjukkan kepiawaiannya dalam bermusik dan bernyanyi.

malioboro
Aksi seniman jalanan di kawasan Malioboro
(Sumber: blog.zenrooms.com)

4. Banyak tempat belajar

Selain memiliki kuliner yang enak, Jogja juga jadi tempat tujuan untuk belajar dari banyak penjuru daerah di Indonesia karena banyak sekolah maupun universitas yang ada di sini. Tak heran banyak sekali mahasiswa yang tinggal di kota ini. Biaya hidup di kota ini juga tergolong lebih murah dibandingkan dengan daerah lain di Indonesia.


kampus
Trivia.id

5. Banyak bangunan dan museum yang menyajikan banyak pagelaran seni budaya setempat

Bukanlah sesuatu yang sulit jika ingin melihat peninggalan bersejarah yang ada di Yogyakarta, karena hampir di setiap sudut kota ada bangunan-bangunan peninggalan Belanda. Kita pun bisa berwisata sejarah ke Keraton Yogyakarta, Benteng Vredeburg, Taman Sari, Desa Wisata Kinahrejo, Kota Gede, Pabrik Gula Madukismo, Monumen Yogya Kembali.


panggung hiburan
Pertunjukan kesenian di dalam Benteng Vredeburg
(Foto : doc pribadi)

Sepertinya tidak akan ada habisnya bila bicara tentang Jogja, karena tempatnya yang nyaman, penduduknya yang ramah dan suka menolong, harga makanan di sini pun relatif terjangkau. Menjadikan Jogja jadi salah satu tempat untuk dikunjungi atau menjadi tempat yang selalu dirindukan bagi para perantau.

Baca Juga: Yuk, Mengenal Kota Cirebon

4 Komentar

  1. Jogja memang istimewa. Selalu ada banyak hal yang membuat saya selalu ingin ke Jogja

    BalasHapus
  2. Jogja emang ngangeni hlo mbak...

    Monggo mampir ke blog saia yg isinya seputar Jogja dan sekitarnya.. hehe

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya, saya nanti blogwalking ke sana ya mas. Makasih😄sdh mampir ke blog saya..

      Hapus

Terima kasih telah berkunjung ke Catatan Yustrini. Silakan meninggalkan komentar. Mohon maaf komentar yang masuk akan melewati tahap moderasi terlebih dahulu, spam, iklan dan yang mengandung link hidup akan saya hapus.