Komentar di blog

Blogwalking biasa saya artikan jalan-jalan mengunjungi blog-blog teman-teman sesama blogger. Sebagai blogger pemula, saya juga suka kegiatan ini. Manfaatnya tentu kita jadi tambah kenalan, tambah informasi, tambah pengetahuan. Yang tadinya ngeblog cuma tahu hal yang gitu-gitu aja setelah blogwalking menjadi tambah pengetahuan. Oo ternyata gini ternyata gitu. Kadang juga malah sering bikin minder juga, kok blog saya biasa banget ya. Sementara si itu blog-nya wow!

Namun situasi tersebut nggak boleh saya biarin lama-lama. Kalo dia bisa kenapa saya enggak? Lalu evaluasi lagi sebenarnya skill saya apa sih yang menonjol dan harus saya optimalkan? Mana yang harus saya perbaiki lagi? Mana yang harus saya pelajari supaya bisa memiliki blog sebagus mereka, dll.

Kalo sedang punya waktu luang saya suka blogwalking ke mana aja yang nggak sengaja ditemukan ada di facebook, Twitter atau Instagram. Setelah ikut #BPN30daychallenge2018 ini saya juga suka berkunjung ke blog teman-teman yang ikut tantangan ini lho! Banyak banget teman-teman yang kreatif dalam menggali setiap tema yang berbeda tiap harinya. Kadang saya dalam hati berkata, kok saya nggak kepikiran sampai ke sana ya?

Ngomongin blogwalking nih biasanya blog mana sih yang suka kamu kunjungi?

Kalo saya ada 10 blog yang sering banget saya kunjungi tapi saya jarang komentar sih :D Maaf ya, habis saya nggak tahu harus komentar apa? Jadi nggak mesti tiap berkunjung saya komentar. Berasa jadi semacam tamu nggak diundang, Datang tak diundang, pulang tak diantar dan nggak ninggalin jejak komentar, he,he.

Ya udah nggak usah berpanjang-panjang kayak kereta api ya, langsung aja ke mana saya biasa blogwalking?

Satu BIBI TITI TELITI  Suka kepo sama isi blog-nya. Hampir tiap hari nengok ke sini, udah kayak mau ngincer gebetan aja seperti jaman masih sekolah dulu, he, he. Jarang komentar. Dulu pernah sekali komen di postingannya yang bikin ngakak. Selain tentang K-drama, biasanya Mbak Erry Andriyati ini suka bikin postingan tentang anak, keluarga sama kegiatan blogger. 

Dua TERAS TEERA  Suka ngeblogwalking ke tempat Mbak Triani Retno ini karena banyak postingan yang menarik tentang dunia tulis-menulis, cara ngeblog, mengelola blog, tips menang lomba menulis yang sangat bermanfaat. Banyak hal yang saya pelajari dari blog milik penulis Ailurofil ini. Bisa dibilang saya tertarik bikin blog karena postingan di blog ini. 

Tiga ada blog-nya KANG AMIR  Blogger asal Kebumen, Jawa Tengah ini benar-benar keren karena walaupun hidup di desa tetapi berpikiran out of the box. Dia nggak kalah canggih sama teman-teman Blogger yang di kota dan mendapatkan penghasilan melalui kegiatan ngeblog.

Terbukti dia sempat memenangkan lomba blog berkali-kali dan menjabarkan bagaimana sih caranya supaya dapat uang lewat internet di blog. Jadi pengen belajar sama dia deh! Selain di kangamir.com ada blog lain di www.amir-silangit.com. Keduanya sama-sama berisi postingan yang bermanfaat untuk saya mengenal dunia blogger.


DIARY MAMI UBII  adalah blog parenting yang menarik sekali untuk dibaca. Bahasanya cenderung mudah dipahami meski kadang postingannya Mbak Grace Melia ini teramat panjaang tapi tetap kok asyik dibaca. Uniknya Mbak Grace ketika membahas suatu permasalahan dia ajak juga suaminya untuk menulis tentang masalah yang sama. Jadi ada dua sudut pandang berbeda dalam menghadapi sebuah permasalahan. 

Selanjutnya ada JENGYUNI.COM suka banget sama blog ini kenapa? Tampilannya keren, tulisannya banyak yang informatif, tak heran jika Jeng Yuni ini sering langganan juara lomba blog. Biasanya kalo nulis lengkap banget sampai detail. Makanya nggak pernah bosan blogwalking ke sini.


 THE E PROJECT jujur baru nemu blog ini gara-gara ikutan #BPN30daychallenge. Mbak Ewa Febri ini ternyata bikin blog yang niche-nya pas sama minat saya yaitu Bullet Journal. Selain itu dia juga membuat tulisan tentang tips ngeblog juga yang bermanfaat banget kayak 5 alasan mengedit konten lama, dll. Belum tahu banyak soal isinya sih, tapi setelah ikut tantangan jadi sering bw ke sana. 

SHINTA JULIANA Ini adalah seorang fulltimer blogger yang blognya sering saya kunjungi belum lama. Banyak sekali informasi tentang tips ngeblog. Pengalaman ikut event, ada lifestyle, kuliner, dll. Yang menarik buat saya ada tulisan-tulisan tentang Purwokerto. Sempat kepikiran dia orang Purwokerto bukan sih? He, he, he.

Blog yang rapi dengan foto-foto menarik membuat saya langsung jatuh hati dan ngubek-ngubek isi blog-nya Mbak Shinta. Gaya bahasanya juga asyik seperti membaca kisah atau cerpen. Jadi nggak kerasa kalo saya ternyata sedanG baca review sebuah produk. 

Kalau butuh info lomba blog  MASIRWIN BLOG tempatnya. Ya, dari blog Mas Irwin saya biasanya mendapat info baru tiap bulan karena selalu diupdate terus. Baik banget ya Si Mas Irwin ini. Jika biasanya di blog lain informasi lomba udah mepet deadline baru dishare. Di sini saya dapat info untuk deadline bulan depan bahkan bulan depannya lagi, jadi masih ada waktu buat nulis. 

JOECANDRA.COM Rasanya senang melihat seseorang bisa bekerja dan menikmati passion dalam ngeblog seperti Joe Candra ini. Duh, pengen ngikutin jejaknya jadi fulltimer blogger setiap kali melihat postingan di blognya. Isinya jalan-jalan, review produk dan alasan kenapa dia lebih milih jadi fulltimer daripada kerja di kantor. 

BLOG MAS HENDRA Asyiknya main ke blog ini adalah saya dapat banyak info baru tentang aplikasi, voucher, gadget dan review produk atau layanan. Dia juga jagoan dalam perlombaan nulis blog lho! Sering banget nemu namanya tercantum dalam daftar pemenang. 


2 Komentar

  1. Wah kita penggemar Bullet Journal juga ternyata, hihi.. Bullet Journal For Blogger nie. ❤️

    BalasHapus
    Balasan
    1. Saya belajar ngebujo sama Mbak Ewafebri aja:)

      Hapus

Terima kasih telah berkunjung ke Catatan Yustrini. Silakan meninggalkan komentar. Mohon maaf komentar yang masuk akan melewati tahap moderasi terlebih dahulu, spam, iklan dan yang mengandung link hidup akan saya hapus.