12 Akun Instagram Inspiratif Keren Wajib Follow
Hai Sobat Catatan Yustrini, kali ini aku akan bahas tentang akun instagram yang paling inspiratif (menurutku) dan pantas untuk direkomendasikan jadi akun instagram yang wajib untuk difollow.
12 Akun Instagram Inspiratif Versi Catatan Yustrini
Sebenarnya banyak akun-akun instagram yang bisa masuk list akun inspiratif tapi untuk sekarang aku tulis 12 akun dulu. Istimewanya diantara 12 akun IG tersebut ada loh, yang followernya cuma sedikit tapi selalu mendapat like dan comment yang banyak. Pertanda jika para followernya suka sama kontennya.
Tapiii sepertinya sekarang para pemilik akun Ig sibuk ikutan like jadi jarang scroll dan ngasih like organik ke foto yang pantas dapat like. Di sini aku merasa sedih huhu.
Aku juga sering sih ikutan like tapi masih lebih banyak kasih like organik. Kenapa? Kadang aku sering merasa 'terpaksa' kasih like n komentar di konten yang nggak sesuai dengan minatku. Jadi merasa aneh aja ngelike dan komen nggak sesuai dengan hati nuraniku, di sini aku merasa galau.
Tapii gimana lagi kadang pengen juga Ig-ku rame like n komen juga. Karena akhir-akhir ini yang like menurun drastis.
Duh, kok malah curhat sih? Tentang kriteria akun yang kumasukin ke list ini, secara khusus nggak ada. Cuman berdasarkan foto yang kece, isi caption dan manfaat yang bisa diambil. Simplenya adalah akun yang selalu aku kasih like di tiap fotonya, hehe.
12 Akun Terinspiratif (Versiku)
Nah, di bawah ini adalah akun-akun Ig terinspiratif versi aku pribadi. Dan bikin tulisan ini biar gampang kalo ada yang tanya, mana akun Ig yang bagus? Tinggal aku sodorin link blog aja, selesai!
1. Naomi Tobing @naomitobing
Akun pertama ada Kakak Naomi Tobing. Siapa dia? Awalnya aku nggak tahu siapa dia, followernya juga baru 2000-an. Tapi semua fotonya tuh menarik, simple dan suka sharing di caption yang bikin pikiranku jadi tercerahkan.
Ketika lihat bio-nya, pantes aja kata-katanya bagus tapi tetep ringan. Dia itu clinical psychologist at @lighthouse_indo dan @scoliosiscare. Coba baca penggalan captionnya berikut:
"Rejeki paling besar adalah keluarga dan orang-orang terdekat semua sehat walafiat. Di tengah berita sedih yang harus diterima setiap hari, selalu berdoa semoga bisa melewati 2020 dengan semua sehat dan baik-baik saja. Dan Tuhan kabulkan".
Selain caption mengena gitu, dia juga bahas drakor dan sesekali kegiatan/percakapan sama anaknya, Kaleb. Postingan iklan? Nggak ada tuh!
2. Claudia Tio Elleossa @adiss_cte
Yang kedua ada akun milik Kak Claudia, seorang guru, freelance copy writer dan content editor. Menulis di media online @ignite.gki Kompasiana, Hipwee dll.
Aku suka karena dia membagikan cerita tentang kesehariannya, suka sharing tentang kepenulisan dengan gaya yang ringan tapi berisi. Namun isi caption kebanyakan cerita kesehariannya dengan teman, suami dan bikin mini blog sederhana.
Cukup bahagia juga melihat Kak Claudia sempat masuk TV dan berdialog dengan Gubernur Jateng Ganjar Pranowo. Bahasannya aku masih ingat, jadi Kak Claudia ini kesulitan melamar jadi PNS karena adanya diskriminasi keturunan Cina.
3. Ang Tek Khun @angtekkhun1
Barangkali mendengar namanya, para pecinta literasi sudah nggak asing lagi. Sebelum bertemu langsung dengan beliau di sebuah event Kompasiana, aku sudah sering membaca karya-karyanya di berbagai media cetak.
Menurutku siapa pun yang ingin jadi penulis mesti belajar sama beliau, paling tidak sering-sering membaca karyanya. Jika kesulitan mau baca di mana, kita bisa kepoin ig-nya.
Di sana ada karya puisi, foto bercerita dan cerita 101 kata yang disusun rapi. Feed Instagramnya Pak Khun boleh dibilang sangat rapi dan menarik. Aku sendiri begitu menemukan akunnya langsung follow tanpa pikir panjang. Dan hingga sekarang aku terus berdecak kagum saat membaca caption yang indah dan selalu menemukan kosakata baru di sana. Selain itu, beliau juga rajin mengisi akun Kompasiana.
4. Anang YB @anangyb
Nama Anang YB ini pertama kali kutemukan pada di Facebook, sebagai pemburu buku gratis kala itu aku rajin mengikuti segala macam giveaway. Dan aku menang dong dapet buku "Follow Your Passion". Di situ Pak Anang YB sebagai ghostwriternya.
Pertama kenal istilah ghostwriter juga dari giveaway beliau. Saat itu kalo nggak salah syaratnya menyebutkan apa sih yang dimaksud dengan ghostwriter? Dan wajib follow akun facebook dan twitternya, kalo Instagram malah baru belakangan ini saja following akunnya.
Akun @ananyb ini kerap membagikan tips-tips untuk menulis, yang sayang jika dilewatkan.
5. Rosalina Omega @rosalinaomega
Di urutan lima ada Bu Mega atau nama lengkapnya Rosalina Omega. Di usia yang masih sangat muda, beliau sudah menjadi seorang pengkotbah di gereja.
Melalui akun Instagramnya, Bu Mega berbagi banyak cerita tentang kesehariannya dengan bahasa yang super ringan.
Buat para jomblo, di sini kita akan banyak mendapatkan saran gimana mencari pasangan hidup yang sepadan? Untuk yang udah nikah dan punya anak, juga bisa memetik pesan dari caption-caption yang ditulis di tiap fotonya.
Beberapa hari yang lalu, bu Mega juga sempat berbagi gìmana melewati saat dirinya harus isolasi mandiri karena terkena covid. Akun @rosalinaomega jadi salah satu akun Instagram yang buat aku sangat bermanfaat.
6. Nita Juwithafina @nitajuwithafina
Kalo Mba Nitha ini adalah salah satu teman seperjuangan ketika mengikuti KGB. Dia sempat merekomendasikan aku di blog miliknya.
Postingan ini murni dari aku pribadi sih, bukan karena pengen balas budi atau apa. BUKAN! Tapi karena aku terkesima (cieee...) sama feed IG yang menurut tebakanku cuma di ambil dari teras rumahnya.
Dengan latar belakang taman yang rapi, mba Nitha selalu tampil kece di Instagram @nithajuwithanita. Meski terkesan sederhana, namun Mbak Nitha sukses menampilkan foto elegan dengam background yang super cantik, yaitu elemen tanaman dan langit biru.
Penasaran seperti apa? Kepoin aja Instagramnya di @nithajuwithanita.
7. Dza @unidzakila
Pertama kali tahu akunnya Mbak Dzakila, sebenarnya udah agak lama sebelum masa KGB datang. Waktu itu ada kulwap yang diadakan oleh Moms Academy tentang fotografi. Dan begitu lihat akun Ig-nya langsung follow aja, di samping emang harus follow juga sih, hehe.
Kalo kamu pengen belajar motret produk buat endorse dengan modal minim, bisa banget belajar via akun @unidzakila. Di sana ada tutorial gimana menyusun properti foto dan ngambil fotonya.
Ada banyak ide foto yang bisa dicontek juga di akun ini. Biar Ig Feed kita makin kece. Cuz kepoin akun @unidzakila.
8. Devita @devolyp
Yang ke-8 ada beauty influencer mungil tapi cantik dari Surabaya. Aku udah following dia lamaaaa banget sejak kenal youtube deh kayaknya.
Jadi aku suka nonton tutorial make up dan nemu akun youtube-nya Devita. Trus pas ada giveaway, aku jadi follow akun Ig juga dan jadi follower setia sampai sekarang.
Sering ikut giveaway di akun dia tapi belum beruntung, hiks! Ciri akun Ig-nya tuh khas banget selalu hadir dengan foto cece yang kece tanpa caption panjang.
Aku juga pernah nulis tentang dia di sini. Terbukti kan aku fans dia banget?*uhuy!
9. Novita Tandry @novitatandry
Nama Novita Tandry awalnya aku tahu dari sebuah seminar parenting yang kuikuti di gereja. Dan aku suka banget cara penyampaian materi dari mami cantik yang udah punya cucu ini. Sejak saat itu, aku jadi kepoin instagramnya, penasaran nih gimana cara mendidik atau parenting yang baik? Dari cerita di Ig-nya tergambar jika beliau sukses bikin putrinya mengikuti karier sang ibu jadi psikiater anak.
Selain sering mengisi seminar parenting, beliau juga seorang penulis buku dan sering muncul di televisi sebagai narasumber. Salah satu buku yang udah aku beli adalah Happy Parenting Without Spanking or Yelling.
Isi caption di Ig beliau kebanyakan foto bareng keluarga dengan cerita inspiratif yang ringan buat dibaca. Jujur aku banyak terberkati dengan tulisan Novita Tandry di akun Ig-nya.
10. Inova Melisa @inovamelisa
Yang ke-10 ada mami muda yang cantik sekaligus jadi moms influencer. Aku betul-betul suka cara dia mempromosikan produk atau aplikasi. Banyak tips keuangan dan parenting juga di akun Intagramnya yang pasti akan sangat bermanfaat buat para mommy kece.
Moms Inova juga punya akun Instagram lain yang nggak kalah menarik, ada @catatanmama @tipsibuhamildanmenyusui dan @rumahcherish88_com.
Dari namanya pasti udah tahu ya kalo akun-akun tersebut isinya masih seputar tips buat menjadi ibu rumah tangga yang jeli dalam segala-galanya. Ya ngurus anak, jadi ibu, masak, ngurusin rumah, dapur dan keuangan keluarga. Multitasking banget sebenarnya jadi ibu rumah tangga, masih nyari duit. Wow!
11. Andhika Diskartes @andhika.diskartes
Akun Instagram berikutnya adalah @andhika.diskartes. Di postingan blogku sebelumnya ada pembahasan tentang Utang Nikah yang terinspirasi dari salah satu postingan terbarunya.
Kalo pengen belajar keuangan dan saham bisa rajin-rajin tengokin akun ini. Sebelum kenal akun ig-nya, aku lebih dulu menjadi pembaca setia blog miliknya diskartes.com. Isinya juga tentang keuangan yang bikin aku jadi lebih melek finansial.
12. Sandra Dewi @sandradewi
Akun Instagram terakhir adalah @sandradewi. Siapa sih yang nggak tahu Sandra Dewi ini? Artis cantik yang pernah membintangi sinetron Putri Bidadari tahun 2013 dan beberapa film lain.
Alasan aku suka sama Sandra Dewi karena dia cantik, santun dan menurutku artis Indonesia yang stabil kariernya. Jarang ada gosip negatif dan hampir nggak ada settingan buat ngangkat kariernya. Dan aku sempat kemakan iklan yang dia bintangin yaitu Bolde. Pengen tuh punya alat masak, alat pel merk Bolde, semua bolde tapi sampai saat ini baru kebeli 1 alat pelnya aja, haha.
Salah satu inspirasi yang kudapat dari Instagram Sandra Dewi adalah postingan story-nya. Di mana dia sedang diwawancara saat itu. Dia bilang kalo dia nggak berani buat sombong meski udah sukses, karena sadar kalo semua yang dia dapatkan adalah pemberian Tuhan dan bisa diambil kapan aja oleh Tuhan.
Bonus:
Vicky @victoriawong68
Aku baru akhir-akhir ini sih nemuin akun Vicky ini. Di situ banyak banget tips gimana buat ngembangin instagram. Dan buat yang mau menghasilkan uang dari Instagram wajib banget mantengin akun @victoriawong68.
Di sini kita bakal nemuin tips-tips menarik seperti gimana naikin follower, bikin konten ig yang menarik, sehingga orang mau ngelike, save dan share postingan kita. Cocok banget buat yang mau ngembangin akun ig-nya.
Sebenarnya masih banyak akun-akun Instagram yang sangat menarik untuk kita ikuti, tapi pasti nggak akan cukup untuk menulis semuanya di sini. Akun-akun yang kutulis di atas adalah akun yang biasa kuikuti dan banyak inspirasi yang didapat dari sana.
Nah, apakah kamu juga punya akun Instagram inspiratif? Yuk, share di kolom komentar!
4 Komentar
aku suka sama feednya unidzalika, inspiratif menurutku, kadang aku suka curi curi ilmu fotografi yang uni bagi
BalasHapusWow! Maafkan saya Kak baru mengisi kolom komentar ini, sebab selewat malam ini (22/5/21) saya baru tahu ada artikel ini. Makasih, ya...
BalasHapusWah senang sekali dikunjungi oleh Pak Tek Khun, terima kasih. Semoga berkenan dengan review singkat saya 🙏
HapusSaya tau yang diskartes tuh. Soalnya dulu pernah menang GA yang dia adain. Blognya daging semua soal finansial.
BalasHapusTerima kasih telah berkunjung ke Catatan Yustrini. Silakan meninggalkan komentar. Mohon maaf komentar yang masuk akan melewati tahap moderasi terlebih dahulu, spam, iklan dan yang mengandung link hidup akan saya hapus.